Minggu, Mei 4, 2025

Presiden Prabowo Luncurkan Program PHTC, Tekankan Pendidikan sebagai Fondasi Kemajuan Bangsa

TAJUKNASIONAL.COM – Presiden Prabowo Subianto meresmikan peluncuran Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) dalam momen peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 yang digelar di SDN 05 Cimahpar, Bogor Utara, Jawa Barat, pada Jumat (2/5/2025). Dalam sambutannya, Prabowo menyoroti pentingnya pendidikan sebagai kunci utama bagi kemajuan dan kesejahteraan bangsa.

Menurut Prabowo, tidak ada jalan pintas menuju negara maju tanpa sistem pendidikan yang kuat dan berkualitas. Ia menegaskan bahwa keberhasilan sebuah bangsa sangat ditentukan oleh kualitas pendidikannya.

“Tidak mungkin kita menjadi negara sejahtera, tidak mungkin kita menjadi negara maju kalau pendidikan kita tidak baik, pendidikan kita tidak berhasil,” ujar Prabowo di hadapan para peserta acara.

Lebih lanjut, Prabowo menyinggung alokasi anggaran pendidikan nasional yang, menurutnya, menjadi salah satu yang tertinggi dibandingkan sektor lainnya. Ia pun membandingkan pendekatan Indonesia dengan India dalam menentukan prioritas belanja negara.

“Dibanding negara lain, negara kita menempatkan pendidikan teratas dalam APBN, pendidikan yang paling utama. Kalau tidak salah, APBN sekarang tertinggi, di atas 22%. Kita bandingkan dengan negara lain, India nomor 1 adalah pertahanan,” jelasnya.

Sebagai simbol dimulainya program PHTC, Prabowo secara resmi menekan tombol bel, didampingi oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno serta Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti.

Sejumlah pejabat turut hadir dalam peresmian tersebut, antara lain Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya, Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk, Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Stella Christie, serta Wakil Menteri Komunikasi Digital Angga Raka Prabowo.

IKUTI BERITA TERBARU TAJUK NASIONAL, MELALUI MEDIA SOSIAL KAMI

Poster

Comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terbaru